Info Windows 9 Bakal Terhambat

Leaker Ditangkap, Info Perkembangan Windows 9 Bakal Terhambat

Beberapa hari kemarin mantan karyawan Microsoft Alex Kibkalo telah ditangkap karena ketahuan menyebarkan leak Windows 8 RT dan Windows Activation Server SDK. Kibkalo memberikan leak tersebut ke blogger asal Perancis yang populer dengan nama online Canouna.
Ditangkapnya Alex Kibkalo memunculkan efek domino dimana leaker lainnya kini seolah bersembunyi dan tidak lagi menyebarkan leak serupa. WZor adalah salah satunya. Leaker dengan tingkat akurasi dan reputasi tinggi ini langsung menghentikan semua aktivitasnya setelah Kibkalo ditangkap. Website dan akun Twitter yang biasa dia gunakan untuk menyebarkan leak seputar Windows kini telah dihapus. Leaker lainnya juga diprediksi akan melakukan hal yang sama. Tentunya mereka semua tidak ingin mengalami nasib yang sama dengan Kibkalo.
Dengan menghilangnya leaker-leaker tersebut, maka informasi seputar pengembangan Windows tentunya menjadi sedikit terhambat. Ada kemungkinan kita akan sulit mendapatkan info perkembangan Windows 9 yang kabarnya akan dirilis tahun 2015 nanti.
Bagaimana pendapat kamu tentang hal ini..??

Sumber : winpoin.com

0 comments: